Ada Apa Dengan Sebelas?


Beberapa hari yang lalu waktu membuka blog ini, Saya sempat terkejut karena telah mendapatkan tugas/PR yang diberikan oleh sahabat blog Wahyu Chandra yang sangat super ganteng abiez (50rb di transfer ke rekening ane ye). Tak tahu harus berbuat apa, jadi Saya sempat termenung selama kira-kira 2 jam.

2 jam berlalu…
Setelah lama berpikir, saya baru tersadar dan menyimpulkan bahwa Saya harus mengerjakan tugas tersebut #Glodak#!! (sorry saya butuh waktu yang lama untuk menafsirkan sebuah kata-kata / kalimat)

Namun terlebih dahulu jika ada yang mau tahu lebih jelas tentang Saya dapat masuk ke
11 Facts about Me

Oke berikut pertanyaan yang harus Saya jawab
1). Pertama kali ngeblog kapan sih?
Pertama kali ngeblog yaitu pada tgl 4 agustus 2011 di WordPress, itupun hanya sekedar mendaftarkan diri Saja. Namun Saya mulai aktif di blog ini pada tgl 13 agustus 2011 sampai sekarang ini.

2). Waktu pertama kali bikin blog, tujuannya buat apa?
Jujur waktu pertama kali buat blog disini, Saya mempunyai tujuan untuk mencari dollar. Maka dari itu Saya membuat Blog Musik FrapeMoccha dengan menyuguhkan berbagai musik mulai dari House, Trance, R’nB, bahkan lagu-lagu Korea dan menguploadnya di Ziddu. Namun Rencanapun belum mencapai target, dan alhasil sekarang Saya benar-benar hanya sekedar berbagi kepada semua kalangan walaupun sekarang masih setia menggunakan Ziddu karena disamping self-hostingnya gratis, penyimpanan datanya juga unlimited.

3). Punya penulis atau blogger favorite? Siapa?
Untuk masalah penulis / blogger favorite, Saya masih kurang begitu tahu, karena Saya masih baru di dunia perblog’an. Namun ada blogger yang memotivasi Saya agar segera terjun di dunia perblog’an ini yaitu Mastah Ihint, Saya sangat berterima kasih kepada sahabat Saya satu ini karena telah memberikan suatu motivasi tersendiri bagi Saya.

4). Punya mimpi yang sampe sekarang belum kesampean ga?
Kalau berbicara tentang mimpi yang belum kesampean, wah banyak banget yang belum tercapai. Namun yang benar-benar ingin Saya wujudkan yaitu segera membahagiakan orangtua Saya dengan sebuah Kesuksesan yang Saya dapatkan dengan kerja keras Saya sendiri. Doakan Saja agar Saya dapat mewujudkan impian Saya. Hehe..

5). Kalo misalkan di kasih pinjem pintu ajaibnya Doraemon nih, tempat pertama yang pengen banget kalian kunjungi itu dimana?
Kalau misalkan dipinjemin pintu ajaibnya Doraemon, Saya bakal ke tempat dimana masih ada zamannya dinosaurus. Sampai sekarang masih penasaran soalnya kira-kira dinosaurus kalau kentut bunyinya sekeras apa ya?

6). Punya pengalaman memalukan yang masih keingetan sampe sekarang? Ceritain dong… <~ (Orang gila nyari temen. Kepo tingkat kelurahan banget ya. Hueheehehehe)
Wah bongkar aib nih, bisa-bisa fans Saya bakal illfeel setelah membaca ini hahay~ oke Saya bongkar sekarang tentang Pengalaman yang memalukan, hmm.. Nah baru inget waktu jaman SMA dulu, waktu pertama kali masuk khan pasti ada MOS(Masa Orientasi Siswa). Sudah tahu pastinya khan?? pasti aneh-aneh Saja perintahnya, nah ini yang Saya alami waktu itu. Dari tiap kelas harus membuat suatu acara show entah itu komedi, musik, ataupun yang lainnya. Entah mengapa dari pihak kelas Saya kok malah memutuskan untuk membuat acara Fashion Show. Saya lebih syok lagi jika yang harus memperagakannya adalah laki2 yang harus memakai baju wanita lengkap dengan riasannya. Waduh panas dingin, Saya sempat untuk menolak menjadi modelnya waktu itu. Namun karena teman-teman Saya juga sudah pasrah semua, yah akhirnya Saya dengan berat hati menerima tawaran tersebut. Mau tahu lagi yang membuat Saya lebih merinding pada waktu itu, dengan potongan rambut cepak Saya pada saat itu. Saya diharuskan memakai Gaun malam yang glamour lengkap dengan pernak-pernik dan make up yang tebal sekali (Coba bayangin? Hahay~). Acara fashion showpun dimulai, dengan pasrah Saya mulai memperagakan busana tersebut bersama teman-teman Saya yang lainnya (Kita bagaikan Banci terfavorit pada saat itu, wkwk) tak hanya itu Saja, entah kenapa akhirnya Saya dinobatkan menjadi Miss Indonesia. Jadi pakai selempang melingkar dan diberi mahkota segala, Derajat saya sebagai laki2 turun drastis pada saat itu. Itulah pengalaman paling memalukan dalam hidup Saya dan masih membayangi pikiran Saya sampai saat ini (Mau lihat fotonya? Wani piro…)

7). Lebih milih mana, nonton film atau baca buku? Alesannya?
Wah pertanyaan yang sulit ini, sebenarnya suka dua2nya tapi jika harus memilih. Saya lebih suka untuk membaca buku, mengapa? Jika nonton film kita bisa langsung menangkap alur ceritanya dengan sebuah penggambaran sehingga kita bisa langsung paham apa maksud dari cerita tersebut. Namun lain halnya dengan membaca cerita dalam suatu novel ataupun buku, kita dituntut untuk lebih memahami, menghayati bahkan sampai membayangkan tentang apa yang diceritakan di buku/novel tersebut. Berhubung Saya lebih suka berimajinasi, maka tak Salah juga jika Saya sangat gemar membaca buku. Disamping waktu yang dibutuhkan cukup lama karena bisa dilanjutkan besok lagi, lain halnya dengan menonton film yang harus diselesaikan pada waktu itu juga.

8). Punya tokoh kartun Favorite? Alesannya?
Kalau tokoh kartun Favorite, Saya rasa tidak ada. Namun jika ditanya tentang film/cerita kartun animasi terfavorite Saya jelas memilih ''Naruto'', karena alur cerita didalamnya sangat sulit untuk ditebak, seru pastinya dan tidak membosankan. Ada pesan-pesan positif yang diberikan sehingga para pembaca ataupun penonton tidak hanya sekedar menikmati cerita tersebut tetapi juga mendapatkan poin-poin penting dalam kehidupannya.

9). Lagi suka sama lagu apa sekarang? Alasannya?
hmm, kalau soal lagu Saya lagi suka sama lagunya secondhand serenade-Fall For You. Liriknya juga mudah untuk dipahami dan menyentuh banget di hati. Keren pokoknya, sampai-sampai dalam 1 hari Saya putar lagunya 10 kali. Saya suka liriknya yang ''because a girl like You is impossible To find, Your Impossible to find''

10). Menurut kalian, wahyuchandra.wordpress.com itu kaya gimana sih?
Menurut Saya pribadi Blog Wahyu Chandra ini tergolong cukup unik, isi dari postingannya tidak ada yang membosankan, mudah dipahami(#Jujur ini) sangat menghibur dan pastinya selalu memberikan sebuah kejutan-kejutan tersendiri di tiap postingan yang dibuatnya. Pokoknya terus berkaryalah dan kalau bisa coba deh bakatnya lebih di asah lagi, siapa tahu nanti bakal jadi penulis buku / novel yang terkenal.

11). Terakhir nih, Pada nonton final sea games cabang sepak bola kan kemarin? Di pertandingan yang berakhir dengan kekalahan timnas kita dari malaysia melalui babak adu penalti kemaren, ada 2 gol yang tercipta di waktu normal melalui sundulan Gunawan Dwi Cahyo (indonesia) dan Asrarudin (Malaysia). Nah, pertanyaannya sekarang adalah : SIAPA NAMA TUKANG PARKIR DI DEPAN STADIUN GELORA BUNG KARNO?
Haiizzz.. Kirain bahas bola, ekh malah tukang parkir dibawa-bawa. Akhirnya Saya nyempetin dateng ke stadiun Gelora Bung Karno dan kenalan langsung sama tukang parkirnya. Namanya ”Jukirman” (Juru Parkir Man!!)

Oke sekian tugas yang sudah Saya selesaikan dan sangat menguras banyak pikiran dan tenaga ini.

Nah kali ini Saya akan memberikan Tugas pula kepada kesebelas blogger lainnya yang sangat beruntung pada kesempatan ini :
1). Abed Saragih
2). GieWahyudi
3). abi_gilang
4). vanz1212
5). Widjar
6). Moch Adnan
7). chris60v3
8). Firus 1/2 Error
9). Risky Maulana
10). Nico for Math
11). Ikky21

Pertanyaannya adalah :

1). Kapan pertama Kali Kamu mulai nge’blog ?

2). Kalau boleh tahu, Tujuan dari buat blog untuk apa ?

3). Siapa atau apa yang menjadi penyemangat dalam kehidupan kamu(Jelaskan) ?

4). Jika kamu mendapatkan uang sebesar 1M, apa yang PERTAMA KALI kamu lakukan (Jelaskan) ?

5). Silahkan pilih ”hidup untuk bekerja” atau ”bekerja untuk hidup” (jelaskan) ?

6). Siapa musuh TERBESAR dalam hidup kamu, dan mengapa ?

7). Apa kesan dan saranmu setelah mengunjungi frapemoccha.wordpress.com ?

8). Hal / kejadian apa yang paling mengesankan dan tak terlupakan di dalam kehidupanmu ?

9). Apa yang terlintas di pikiranmu tentang dunia malam ?

10). Berhubung Saya adalah anggota MLM, apa sih pendapatmu tentang MLM (Bebas berpendapat) ?

11). Last questions, Kamu tahu khan kalau di Indonesia ini memiliki suku dan budaya yang beraneka ragam, ada suku Jawa, Suku Batak, Suku Sunda, Suku Betawi dan masih banyak lagi namun yang uniknya dari tiap Suku tersebut mereka dapat bersatu dan rukun satu sama lain. Nah pertanyaannya adalah apa makanan favoritemu ?

Sekian dari Saya dan selamat mengerjakan PR’nya dan berikut peraturannya :
1). Sebelum menjawab pertanyaan yang saya berikan terlebih dahulu ceritakan tentang 11 fakta tentang kamu
2). Silahkan jawab pertanyaan Saya
3). Berikan PR Juga kepada kesebelas blogger lainnya (tidak boleh ke blogger yang sudah dapat PR ini)
http://wahyuchandra.files.wordpress.com/2011/11/rules.png?w=584

9 responses to “Ada Apa Dengan Sebelas?

  1. bentar”, gue pengen ngakak dulu gara” poin no. 6…. HAHAHAHAHA. Akhirnya pertanyaan jebakan itu memakan korban juga. Gue jadi penasaran nih pngen liat fotonya. Hahahaha… Dan secondhand serenade, gue juga selalu suka sama lagu mereka. Yang paling gue suka Awake, Stay close don’t go, sama Mabok janda. Huehehehe…

    Btw, makasih ya udah ngerjain pr nya. Salam dangdut \m/

  2. Pingback: Pe-eR Blogger ( fakta sebelas untuk sebelas ) « Widjar go blog's

  3. Pingback: Laporan harian #109 [ Ada Apa Dengan Sebelas ] « SHOWROOM79

Komentarmu adalah motivasi bagi Saya, jadi jangan ragu-ragu untuk berkomentar